
Murni Teguh Memorial Hospital merupakan rumah sakit yang merevitalisasi sebuah gedung bekas mall menjadi fasilitas kesehatan perkotaan yang modern. Rumah sakit ini berlokasi di tengah kota Bandung, Jawa Barat dengan lahan seluas kurang lebih 5.977 m². Pengembangan rumah sakit ini dirancang terdiri atas massa tunggal dengan 9 lantai layanan dan 1 lantai penunjang. Zonasi memisahkan area medis dan publik untuk menciptakan sirkulasi yang efisien dan menunjang aktivitas tenaga medis tanpa mengganggu kenyamanan pasien dan pengguna lain.
Fasad rumah sakit memadukan elemen transparan, mempertegas bagian pintu masuk IGD dan rawat jalan. Berada di lokasi tengah kota dan dekat jalan utama, rumah sakit harus dirancang sedemikian rupa untuk mengutamakan keselamatan dan kenyamanan pasien. Interior rumah sakit menggunakan material yang mampu mengendalikan kebisingan dari area luar rumah sakit. Material kaca transparan yang digunakan pada fasad sekaligus sebagai sumber pencahayaan alami ke setiap tingkat bangunan, memberikan nuansa segar bagi pasien.