
Proyek ini merupakan kampus satelit dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti yang berada di lokasi berbeda. Dengan pendekatan desain yang mempertimbangkan humaniora, bangunan ini memberikan suasana sesuai fungsi yaitu untuk belajar dan berkomunikasi. Mempertimbangkan kondisi sekitar, dengan memanfaatkan area perkotaan modern, menghadirkan tata letak yang sesuai dan mengkoordinasikan area fungsional yang berbeda pada setiap massa, serta mempertimbangkan keseluruhan arsitektur agar menciptakan bangunan ramah lingkungan dan tetap low profile.
Sebagai bangunan fakultas independen, bangunan ini membutuhkan ruang tertutup. Terdiri dari tiga fase, ruang tertutup antara bangunan dan daerah sekitarnya menghadirkan perbedaan fungsi namun memiliki kesamaan bentuk pada setiap fase. Atribut Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti diwujudkan oleh banunan, interior, serta koneksi dan transisi antara bidang fungsionalnya. Selanjutnya, keseluruhan bangunan harus selaras dengan area sekitar dari lokasi yang direncanakan di Sentul City.
Menampilkan dinding pracetak putih, jendela seamless, dan jalan tangga ikonik dengan kanopi besar pada pintu masuk, bangunan mengikuti konteks kampus, mengejar detail yang dioptimalkan untuk menunjukkan modernitas arsitektur dan area sekitarnya, sehingga menjadikan desain arsitektur dan ekspresi spasial menjadi sesuatu yang modern.